Rabu, 11 April 2018

Menteri BUMN : Mall Pelayanan Publik Batam Adalah Yang Terbaik


KUNJUNGAN MENTERI BUMN RI (KEDUA DARI KIRI) DI MALL PELAYANAN PUBLIK BATAM
 Batam Menteri BUMN RI, Rini Soemarno mendatangi Mall Pelayanan Publik (MPP), Batam Center, sebagai salah satu agenda kunjungan kerja untuk meninjau sejumlah badan usaha di Batam, Denpasar dan Jogja, pada Rabu (11/4/2018).
Dalam kunjungannya, Rini mengaku bahwa MPP di Batam merupakan  kantor pelayanan publik terbaik dibanding daerah lain.
“Sebelumnya, kami juga mampir di Banyuwangi, tapi saya rasa (MPP) Batam yang paling bagus,” ungkapnya.
Ia mengharapkan agar pelayanan publik di Batam menjadi lebih mudah dengan adanya MPP dan para petugas dapat membantu masyarakat menyelesaikan kebutuhan dokumen. Selain itu, juga diharapkan dapat mengembalikan kepercayaan investor ke Batam yang sebelumnya sempat menurun karena rumitnya legalitas dokumen.
“Pemerintah Pusat pasti mendukung penuh adanya Mall Pelayanan Publik, dengan hal ini juga dapat  menjaga transparansi dalam melayani masyarakat,” terang Rini.
Dalam kunjungannya, Menteri BUMN RI, Rini Soemarno didampingi Menpan RB, Jaksa Agung RI, Gubernur Kepri, Kepala BP Batam dan Walikota Batam mengelilingi Mall Pelayanan Publik, sembari sesekali mendengarkan penjelasan tugas dan fungsi masing-masing perwakilan badan pelayanan.
Sejumlah kantor pelayanan di MPP yang didatangi Menteri BUMN RI beserta rombongan, diantaranya pelayanan listrik bright PLN Batam, pelayanan Air ATB, Perbankan, Imigrasi, pelayanan Kepolisian dan tidak ketinggalan mengunjungi tempat pelayanan BP Batam.
Menteri BUMN RI mengapresiasi MPP yang telah beroperasi di kota Batam karena awalnya, Mall Pelayanan Publik hanya didirikan di empat kota di Indonesia, yakni di Jakarta, Surabaya, Bali dan Banyuwangi. Namun kemudian berkembang dan mendapatkan respon  cepat dari Kota Batam yang kemudian ikut membangun MPP yang dapat melayani sekitar 400 bentuk pelayanan publik dari berbagai instansi.

Paparan Kapolres Tanjungpinang Membuat Kapolda Kepri Yakin Pilkada di Tanjungpinang Aman Damai




Tanjungpinang, Radar Kepri-Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. H.Didid Widjanardi
S.H berkunjung ke Mapolres Tanjungpinang,  Rabu (11/04) disambut langsung oleh Kapolres Tanjungpinang,  AKBP ucok Lasdin Silalahi SIK MM.
Dikonfirmasi sejumlah awak media usai rapat diruang utama Mapolres Tanjungpinang, Kapolda Kepri menjelaskan tujuanya bersama 6 Direktur dijajaran Polda Kepri ke Mapolres Tanjungpinang.”Kita mengecek kesiapan Polres Tanjungpinang mengamankan pilkada serentak satu-satunya di Provinsi Kepri ini.”kata Kapolda.
Ditambahkan Kapolda.”Tadi pak Kapolres telah memaparkan sejumlah rencana kegiatan dalam pengamanan. Mulai dari koordinasi dengan TNI berbagai matra. Hingga memetakan tingkat kerawanan dari TPS. Dari status rawan 1 dan rawan 2, sudah ada mapping dan pemetaannya.”jelas Kapolda.
Berdasarkan pemaparan Kapaolres tersebut, Kapolda yakin Polres Tanjungpinang dan jajaran bisa menjaga keamanan dan netralitas dalam Pilkada Kota Tanjungpinang.(irfan)

Selasa, 10 April 2018

General Prof Muhammad Tito Karnavian Ph.D Bicara Kontra Terorisme di Australia


CANBERRA, kabarpolisi.com – Fakultas Bisnis dan Hukum di Edith Cowan University, Australia dalam siaran persnya yang diterima redaksi kabarpolisi.com dengan bangga menjadi tuan rumah sebuah pidato terkemuka di Counter Terrorism: The Hon Police-General Professor Muhammad Tito Karnavian, Ph.D.
The Hon Police-General Profesor Karnavian Kepala Kepolisian Republik Indonesia, dan Profesor Studi Strategis Ilmu Kepolisian Terorisme Counter di Akademi Ilmu Kepolisian Indonesia di Jakarta, Indonesia.
Masih dalam siaran pers itu, Tito adalah salah satu ahli terkemuka di bidang kontra terorisme. Sebelum diangkat sebagai Kepala Kepolisian Republik Indonesia, ia memimpin Badan Nasional Indonesia untuk Memerangi Terorisme.
Dia juga mantan komandan unit anti-terorisme Pasukan Khusus Indonesia. Dia memiliki gelar Bachelor of Arts (B.A.) dalam Studi Strategis dari Massey University, Master of Arts (M.A.) dalam Studi Kepolisian dari University of Exeter, UK, dan Ph.D. dalam Studi Strategis dengan minat terhadap Terorisme dari Nanyang Technological University, Singapura. (Ben)

Kunjungan Silaturrahmi Dan Koordinasi Anggota DPRD Kota Tanjungpinang Komisi I dan II



Tribratanews.kepri.polri.go.id-Tanjungpinang-Sejumlah Anggota DPRD Kota Tanjungpinang dari komisi I dan II melaksanakan kegiatan kunjungan silaturahmi dan koordinasi dengan Kapolres Tanjungpinang, Selasa (10/4) pagi sekira Pukul 09.15 Wib di ruang kerja Kapolres Tanjungpinang.
Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi, S.Ik, MH mengucapkan terimakasih dengan kehadiran sejumlah Anggota DPRD Kota Tanjungpinang hingga bisa memberi masukan serta saran bagi kinerja Polres Tanjungpinang
“Kehadiran Polri ditengah masyarakat harus lebih dirasakan dan saya akan lebih banyak mengutamakan kegiatan pencegahan kejahatan dari pada penindakan. Selama ini saya lebih aktif di komunitas komunitas kepemudaan dan komunitas seni. Dan kegiatan yg pertama saya lakukan setelah menjabat adalah berkomunikasi langsung  dengan tokoh agama, tokoh adat dan para media dengan harapan dapat mendukung tugas-tugas Polri di Tanjungpinang,” pungkasnya.

Ditempat yang sama Anggota Komisi I DPRD Kota Tanjungpinang dari fraksi PDIP, Petrus Marulak Sitohang mengatakan tujuan kami ke Polres Tanjungpinang untuk saling mengenal dan berharap ada sinergi dengan DPRD Kota Tanjungpinang,” ucap Petrus.
Dia berharap ada masukan dari Kapolres tentang keamanan Tanjungpinang, isu hoax di media  agar Tanjungpinang tetap aman.
Dikesempatan yang sama Simon Awantoko mengatakan Polres Tanjungpinang berharap dapat membantu dalam mengatasi anak jalanan dan anak Punk yang ada di Tanjungpinang dan berkoordinasi kepada Dinas Sosial Tanjungpinang. Saling bersinergi dan bekerjasama dan siap mendukung kegiatan Polres yang berhubungan dengan masyarakat.
Dalam acara kegiatan dihadiri Kapolres Tanjungpinng AKBP UCOK LASDIN SILALAHI, SIK, MH, Kabag Ops Polres Tanjungpinang KOMPOL M. CHAIDIR, SIK, Kasat Intelkam Polres Tanjungpinang AKP MONANG P. SILALAHI dan Sejumlah Anggota DPRD Kota Tanjungpinang Wakil Ketua Komisi II dari F-Golkar H. MIMI BETTY, PETRUS SITOHANG Komisi I  Fraksi PDI Perjuangan, SIMON AWAN TOKO  Komisi I  Fraksi Golkar, H. ROSIANI komisi II fraksi PPP, PEPY CANDRA komisi II fraksi Demokrat, RENY YANG komisi II fraksi Hanura, HASAN komisi II fraksi PPP, MUHAMMAD SYAHRIAL komisi II PDI Perjuangan dan Staf komisi II , HERRY HERMAWAN.(*)

KPUD Apresiasi Kinerja Polres Tanjungpinang




Tanjungpinang, Radar Kepri-Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Tanjungpinang mengapresiasi kinerja Polres Tanjungpinang dalam menjaga tahapan Pilwako.
Roby Patria, ketua KPUD Kota Tanjungpinang mengatakan, selama ini koordinasi dengan KPUD Kota Tanjungpinang dengan Polres Tanjungpinang telah berjalan sangat baik.”Pertemuan rutin, baik bersifat formal ataupun ngopi bersama membahas sukses pilwako kita tingkatkan dan mendapat respon positif dari pak Kapolres.”kata Roby.
Dalam pertemuan formal maupun informal, lanjut Roby, pihaknya dan Polres Tanjungpinang berkomitmen mewujudkan pilwako damai dan kondusif.”Bahkan, menurut kami, kinerja Polri khususnya Polres Tanjungpinang telah cukup maksimal dan sangat baik.”tambahnya.
Selain menugaskan polisi di kantor KPUD kota Tanjungpinang dan mengawal para calon wako/cawako. Polres Tanjungpinang menugaskan  anggotanya menjaga ketua KPUD.”Kami sangat berterimakasih atas komitmen dan pelayanan Polres ini.”ucap Roby.
Diilanjutkan Roby, pada Sabtu (07/04) malam, Kapolres bahkan berkunjung mendadak ke kantor KPUD kota Tanjungpinng.”Padahal, itu hari libur dan malam lagj. Kapolres berkunjung mendadak ini mengecek langsung keberadaan angota Polri dan pengamanan di KPUD. Ini sungguh luar biasa.”tambahnya.
Sementara itu,Zulkifli Riawan, salah seorang komisioner KPUD Kota Tanjungpinang yang menyambu Kapolres Tanjungpinang, AKBP Ucok Lasdin Silalahi SIK M SI mengatakan.”Saat berkunjung, Kapolres menyapa dan menanyakan kabar dan situasi kantor KPUD. Yang dijawab anggotanya, aman dan terkendali.”katanya.
Masih Zulkifli Riawan .”Kapolres juga mengingatkan agar KPUD sebagai penyelenggara Pilwako agar menjaga dan bekerja sesuai UU yang berlaku.”ucap Zulkifli Riawan.
Zulkifli Riawan juga memberikan apresiasi atas kunjungan mendadak Kapolres Tanjungpinang.”Hari libur dan diluar jam dinas, pak Kapolres masih menyempatkan datang ke KPUD Kota Tanjungpinang. Ini membuktikan komitmen tinggj pak Kapolres mengawal dan mengamankan semua tahapan pilwako.”pungkasnya.(irfan)

Kepolisian RI Dan Australia Sepakat Kerjasama Bilateral di Bidang Pemberantasan Kejahatan Transnasional



JAKARTA (Batamraya.com) – Kepala Kepolisian Republik Indonesia bersama pimpinan Kepolisian Australia mengadakan  bertemu dalam pembicaraan bilateral.
Salah satu pembicaraan tersebut menyebutkan Kepolisian Republik Indonesia dan Australia sepakat meningkatkan kerja sama menangani, mencegah dan memberantas kejahatan transnasional.
Kapolri Jenderal Polisi Prof. Dr. H. Muhammad Tito Karnavian, P.hD mengatakan mengajak kepolisian Australia untuk meningkatkan kerja sama bilateral di bidang pemberantasan kejahatan transnasional.
“Komunikasi yang intensif dan berkesinambungan di antara kepolisian RI dan Polisi Federal Australia dapat memungkinkan kita mengevaluasi perkembangan kerja sama memberantas kejahatan transnasional yang ada,” ujarnya.
Kejahatan transnasional yang memerlukan kerja sama yang erat antara lain kata Kapolri kejahatan korupsi, eksploitasi seksual anak, terorisme, kejahatan dunia maya dan penyelundupan orang serta kejahatan terorganisir lainnya.
Sementara itu, masalah terorisme, Tito menegaskan terorisme merupakan musuh besar mengingat dampaknya bagi keamanan dan kesejahteraan negara.
Terorisme merupakan bahaya laten yang dapat timbul kapan pun dan dimana pun terlebih didukung kemajuan teknologi dan media sosial.“Diperlukan langkah-langkah yang nyata dalam memberantas berbagai kejahatan transnasional” katanya.
Sementara itu Kepala Kepolisian Federal Australia menyampaikan pentingnya kerja sama kedua negara dalam mengatasi ancaman keamanan baru di kawasan

Wakapolri Tinjau Kesiapan Asean Games 2018



JAKARTA, kabarpolisi.com – Ketua Kontingen Asian Games Indonesia Komjen Polisi Syafruddin kemarin meninjau kesiapan stadion dan persiapan atlet yang akan tampil di perhelatan olahraga terbesar tingkat Asia.
Seperti ditayangkan pada acara Fokus Pagi Indosiar, Kamis (29/3/2018), Venue Aquatic yang berlokasi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta jadi lokasi pertama yang ditinjau ketua kontingen indonesia untuk Asian Games 2018 Komjen Polisi Syafruddin.
Di lokasi yang akan menggelar cabang olahraga Polo Air dan loncat indah ini, Komjen Syafruddin tidak hanya melihat venue, tetapi juga melihat persiapan atlet yang sedang berlatih. Venue atletik juga jadi fokus peninjauan oleh pria sehari-hari menjabat sebagai Wakapolri tersebut.
Selain meninjau stadion, Komjen Syafruddin juga melihat secara langsung latihan atlet polo air, loncat indah, dan atletik. Kepada para atlet dan pelatih, Komjen Syafruddin memberikan semangat dan motivasi agar mereka dapat beprestasi dan mengharumkan nama bangsa di perhelatan olahraga akbar tingkat Asia tersebut dengan target masuk 10 besar.
“Karena raihan maksimal akan dicapai manakala antara pelatih dan atlet itu kompak. Tidak ada gap dan tidak ada misskomunikasi antara dua ini. Oleh karena itu mengontrol itu meyakinkan bahwa antara pelatih dan atlet harus jadi satu. Target 10 besar,” terang Ketua Kontingen Asian Games Indonesia, Komjen Pol Syafruddin.
Asian Games ke-18 tahun 2018 rencananya akan berlangsung mulai dari 18 Agustus – 2 September 2018. Kota Jakarta dan Palembang terpilih menjadi lokasi digelarnya Asian Games yang mempertandingkan lebih dari 40 cabang olahraga